Mungkin anda pernah mendengar mata adalah jendela jiwa. Dari mata turun kehati,karna sorotan matamu yang berbicara asik,..kita akan belajar bagaimana bahasa mata,pada saat kita berpikir,menghayal,mengingat mata kita tanpa di sadari akan terus bergerak – gerak,apa makna di balik pergerakan mata itu ? sekarang coba anda ingat – ingat tepatnya jam berapa anda bangun tidur ? kemarin memakai baju yang mana ? kapan terakhir kali anda berlibur ?
sudah ? jika sudah di lakukan bayangkan apa yang terjadi seandainya anda bangun kesiangan ? bayangkan anda memakai baju badut ? seandanya besok anda berlubur ke tempat yang anda impikan bagaimana perasaan anda ?
Biasanya, mata akan bergerak ke salah satu arah berikut ini: kanan (atas, tengah, bawah) atau kiri (atas, tengah, bawah). Dengan kata lain mata bergerak mengikuti apa yang sedang diproses oleh pikiran. Dalam NLP di sebut Eyes accessing cues adalah pola gerakan mata yang dilakukan secara bawah sadar pada saat orang mengakses informasi tertentu dalam pikirannya. Maksudnya secara bawah sadar (unconscious) adalah bahwa proses ini berjalan secara alami, tanpa disadari dan berjalan dengan sendirinya (otomatis, tanpa dibuat-buat).
mari kita perhatikan dan berlatih :
Mata naik ke pojok kiri atas – Sedang Mengakses Ingatan Visual berupa gambaran (Visual Remembering).
Lirikan mata seperti ini menunjukkan bahwa orang sedang mengingat gambaran yang pernah/telah ia lihat sebelumnya. Misal mengingat tempat yang pernah ia kunjungi, wajah seorang teman yang sangat berarti menurut atau apa yang telah ia lakukan hari kemaren.
Mata naik ke pojok kanan atas – Sedang Membuat Gambaran (Visual Constructed)
Lirikan mata seperti ini menunjukkan bahwa orang sedang membuat gambaran yang tak pernah ia alami sebelumnya. Coba tanyakan pada seseorang yang Anda yakin ia punya angan-angan namun hal itu belum pernah ia lihat. Misal orang yang punya angan-angan mendesain rumahnya sedemikian rupa sehingga kelihatan bagus. Atau punya angan-angan ia dan seseorang berkunjung ke suatu tempat yang belum pernah ia kunjungi.
Mata kesamping kiri (Kiri orang tersebut) – Sedang mengingat suara (Auditory Remembered)
Lirikan mata seperti ini menunjukkan bahwa orang sedang mengingat-ingat suara yang pernah ia dengar sebelumnya. misal kata-kata terindah diucapkan oleh orang yang spesial yang pernah ia dengar, lagu favorit dari Band tertentu, atau suara dari penyanyi favoritnya
Mata Kesamping kanan (kanan orang tersebut) – Sedang membuat suara (Auditory Constructed)
Lirikan mata seperti ini menunjukkan bahwa orang sedang membuat suatu suara-suara tertentu yang belum pernah ia dengar sebelumnya. Coba dengarkan seandainya lagu kesukaan yang menyanyikan adalah teman dekat anda ?
Mata turun ke pojok kiri bawah (kiri orang tersebut) – sedang berdialog batin/Self talk (Auditory Digital)
Lirikan mata seperti ini menunjukkan bahwa orang sedang berdialog dengan dirinya sendiri, baik mempertimbangkan sesuatu maupun mengajukan pertanyaan dalam diri.
Mata turun ke pojok kanan bawah (kanan orang tersebut) – Merasakan pengalaman (Kinesthetic )
Ketika orang mengalami beberapa pengalaman, maka orang akan mengakses gerakan mata seperti ini.bagaimana perasaanmu ketika liburan bulan kemarin ?
latih eyes accessing cues Anda sendiri sebelum mengamati pola eyes accessing cues orang lain dengan cara menanyakan pertanyaan yang di sesuaikan dengan keterangan di atas Latihan ini akan sangat bermanfaat untuk memahami konsep eyes accessing cues.
Untuk orang kidal biasanya polanya terbalik. Namun, lebih baik dipastikan dengan menanyakan beberapa pertanyaan untuk mengkalibrasi dan memastikan bahwa polanya adalah benar terbalik sebelum mengambil suatu kesimpulan.Selamat Belajar Semoga bermanfaat.